Rumahweb Blog
banner artikel - 20 Usaha Yang Menjanjikan di Tahun ini. Semoga Sukses

20 Usaha Yang Menjanjikan di Tahun ini. Semoga Sukses!

Bagi Anda yang ingin memulai bisnis di tahun yang baru ini, berikut Rumahweb telah rangkum 20 usaha yang menjanjikan di tahun 2022. Simak artikel berikut untuk mengetahui apa saja jenis usahanya!

Mengawali tahun 2022, sejumlah target dan harapan tentu sudah disusun. Setidaknya, terdapat waktu satu tahun untuk mewujudkan semua resolusi tersebut. Ada yang fokus di karier, kehidupan personal, hingga memulai bisnis baru. 

Berkaca dari tahun sebelumnya, peluang usaha di tahun ini masih turut dipengaruhi oleh pandemi. Peluang usaha adalah kesempatan yang bisa Anda manfaatkan untuk mendulang keuntungan dari bisnis tersebut. Sebagai pebisnis pemula, Anda bisa menjalankan usaha dengan modal kecil sebagai alternatif.

Tahun 2022 ini diprediksi akan banyak usaha yang menjanjikan untuk dijalankan, baik itu secara online maupun offline. Apa saja usaha yang menjanjikan tersebut? Berikut daftarnya.

Daftar Usaha yang Menjanjikan

1. Jastip

Jastip, atau jasa titip, adalah salah satu usaha yang menjanjikan untuk Anda coba di tahun ini. Secara sederhana, konsep dari jastip ini adalah Anda membelikan barang yang diinginkan oleh pelanggan.

Biasanya, peluang jastip muncul saat barang tersebut tidak bisa dibeli langsung oleh pembeli. Misalnya barang-barang yang dijual di luar negeri. Jadi, ketika Anda berkunjung atau berada di luar negeri, tidak ada salahnya untuk mencoba peluang usaha ini.

Pindah Hosting ke Rumahweb Gratis

Tidak hanya barang dari luar negeri, Anda juga bisa membuka jastip di dalam negeri. Misalnya, jastip barang-barang di mall yang sedang diskon, atau barang-barang yang hanya dijual di kota tertentu saja. Usaha yang menjanjikan ini tentu cocok bagi Anda yang senang cuci mata ke mall atau pusat perbelanjaan.

Lalu dari mana Anda bisa mendapat keuntungan? Caranya adalah dengan mencatut biaya jastip per produk. Misalnya, Anda menentukan tarif jastip Rp5.000,- per produk. Jadi, nantinya pembeli akan membayar harga produk ditambah tarif jastip dan biaya pengiriman.

2. Kursus Online

Sejak pandemi mulai mewabah, sebagian besar masyarakat lebih banyak menghabiskan waktu di rumah. Banyak karyawan yang bekerja dari rumah, ada pula yang akhirnya dirumahkan atau terkena PHK karena perusahaan tak mampu bertahan.

Kursus online menjadi salah satu usaha yang menjanjikan di kala pandemi saat ini karena banyaknya masyarakat yang ingin meningkatkan kemampuan. Apalagi, sejak sistem WFH (work from home) diterapkan, ada sedikit waktu luang yang bisa dimanfaatkan.

Anda bisa membuka kursus online di bidang yang Anda kuasai. Misalnya, kursus bahasa asing, photo editing, dan masih banyak lagi. Semuanya bisa Anda lakukan secara online dengan memanfaatkan Zoom, Google Meet, dan platform lainnya. 

3. Jasa Pembayaran

Akhir-akhir ini berbagai platform streaming menjadi sangat diminati. Sebut saja streaming musik dan video seperti Spotify dan Netflix. Ternyata, tren ini bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan, karena kebutuhan penikmat streaming untuk melakukan pembayaran secara online.

Berbagai platform streaming ini biasanya menerima pembayaran dari kartu kredit, PayPal, dan semacamnya. Nah, Anda bisa menjadi perantara untuk melakukan pembayaran tersebut, misalnya dari kartu kredit Anda. Patok tarif sewajarnya agar jasamu semakin diminati. Jangan lupa pasarkan secara online juga, ya!

4. Waralaba/Franchise Makanan dan Minuman

Bisnis waralaba atau franchise merupakan jenis bisnis kemitraan. Artinya, Anda akan bekerja sama dengan perusahaan atau restoran yang telah memiliki “nama”. Oleh karena itu, franchise juga bisa jadi salah satu usaha yang menjanjikan, terutama bagi pebisnis pemula.

Dengan modal yang terjangkau, Anda tak perlu melakukan branding dari nol. Selain itu, juga sudah disediakan peralatan maupun ruang usaha. Bahkan Anda juga akan di-training oleh perusahaan induk. Jadi, Anda tidak perlu melakukan uji coba menu, dan bisa langsung fokus berbisnis.

Baca juga : Cara Membuat Blog Paling Mudah Untuk Pemula

5. Jajanan Pasar

Peluang usaha satu ini biasanya tidak banyak dipikirkan karena terlihat sepele. Namun, siapa sangka jika jajanan pasar juga termasuk usaha yang menjanjikan?

Dengan modal yang kecil, Anda sudah bisa membuat jajanan pasar yang enak dan tentu saja terjangkau. Anda juga dapat melebarkan peluang dengan membuat jajanan pasar yang mulai langka di daerah Anda.

Jangan lupa juga memasarkan bisnis anda secara online dengan bantuan media sosial. Dengan packing menarik dan dapat dibeli secara online, bisnis Anda bisa berkembang dalam waktu singkat. Pembeli yang menginginkan produk Anda tidak harus datang ke pasar untuk mencicipi beragama jajanan tersebut.

6. Les Privat

Pandemi Covid-19 yang sudah berlangsung beberapa tahun terakhir membuat banyak perubahan di berbagai sektor, termasuk pendidikan. Bahkan di awal pandemi, proses belajar mengajar sepenuhnya dilakukan secara online.

Kekhawatiran orang tua terkait penyebaran Covid-19 membuat les privat semakin digemari. Tahun ini, les privat diprediksi masih akan menjadi salah satu usaha yang menjanjikan.

Selain lebih fokus karena proses belajar mengajar dilakukan secara personal atau dalam kelompok kecil, kekhawatiran orang tua juga semakin minim, karena sang anak hanya berinteraksi dengan satu atau beberapa orang saja.

Anda bisa memberi pilihan peserta les yang datang ke tempat Anda atau sebaliknya. Jika les diadakan di tempat Anda, jangan lupa untuk mempersiapkan alat tulis, di samping modul belajar.

7. Cuci Steam Motor

Cuci steam motor juga diyakini masih menjadi usaha yang menjanjikan di 2022. Hal ini tak terlepas dari semakin banyaknya pengguna motor. Hanya dengan uang muka ratusan ribu, masyarakat bisa membawa pulang satu unit motor baru.

Tentu saja, berbagai perawatan harus dilakukan agar motor tersebut bisa awet dipakai hingga bertahun-tahun kemudian. Salah satu perawatannya adalah dengan mencuci motor. 

Cukup berbekal modal yang terjangkau dan ruang kecil, karena space yang dibutuhkan tak seluas cuci mobil, Anda sudah bisa membuka usaha cuci steam motor! Perlengkapan yang dibutuhkan hanyalah mesin steam, sabun, dan peralatan serupa lainnya.

Selain membuka usaha cuci steam motor, Anda juga bisa menawarkan jasa cuci motor panggilan, alias datang ke rumah si pemilik motor! Menarik, bukan?

8. Warung Kopi

Apakah Anda menyadari menjamurnya coffee shop di mana-mana? Harga menu makanan dan minuman yang ditawarkan oleh coffee shop mainstream ini biasanya cenderung mahal.

Nah, peluang menjamurnya coffee shop ini dapat Anda jadikan sebagai usaha yang menjanjikan! Dibandingkan membangun coffee shop serupa dengan biaya fantastis, warung kopi bisa jadi salah satu usaha yang lebih menjanjikan karena menyasar orang-orang yang ingin ngopi murah sambil bersantai lama-lama. 

Anda juga tidak perlu membangun gedung untuk warung kopi, karena usaha ini bisa dijalankan di rumah. Bahan bakunya pun tentu lebih murah dibanding coffee shop kekinian. Untuk memperkenalkan usaha Anda, ajak teman-teman atau kenalan untuk membantu promosi dari mulut ke mulut.

Berbekal tempat yang nyaman, kopi yang murah dan enak, ditambah makanan ringan seperti gorengan, tentu bisnis Anda akan semakin diminati!c

9. Butik Preloved

Produk fashion seken atau bekas juga tengah digandrungi masyarakat, terutama anak muda. Mulai dari jeans, sweater, vest, hingga dress. Selain harganya yang lebih murah dan dinilai lebih eco-friendly atau ramah lingkungan, pakaian preloved lebih unik karena jarang ada yang sama dan berasal dari brand-brand ternama dunia.

Anda bisa memulai bisnis ini dengan membeli beberapa produk fashion preloved di pasar untuk dijual kembali. Hal ini sekaligus menjadi cara anda untuk mengenal pasar. Jika sudah tahu produk yang diminati, Anda bisa membeli produk preloved lebih banyak, misal dalam bentuk bal.

Tak masalah jika anda belum punya toko fisik, karena butik preloved ini bisa anda jalankan secara online melalui media sosial dan marketplace yang ada.

10. Jahit Pakaian

Bisnis fashion di Indonesia yang semakin berkembang tentu dapat menjadi peluang usaha yang menjanjikan, terutama untuk Anda yang mahir menjahit pakaian. Bisnis menjahit pakaian bisa jadi peluang usaha yang menjanjikan karena kebutuhan masyarakat yang ingin tampil dengan style yang berbeda.

Membuat pakaian di penjahit ternama tentu akan menguras kantong. Oleh karena itu, sebagian orang akan mencari alternatif lain yang lebih murah, namun tetap dengan hasil yang memuaskan.

Bagi Anda yang mumpuni di bidang ini, jangan lupa untuk menyiapkan portofolio pakaian yang telah dijahit, agar semakin banyak yang berminat untuk menggunakan jasa Anda.

Selain itu, manfaatkan media sosial seperti Instagram dan TikTok untuk menjalankan bisnismu. Perlihatkan proses pembuatan baju atau pakaian lainnya agar semakin menarik pelanggan.

11. Sewa Pakaian

Bisnis satu ini juga bisa menjadi peluang usaha yang menjanjikan, mengingat berbagai perayaan, peringatan hari besar, atau bahkan pesta membutuhkan dresscode yang hanya dipakai pada saat itu saja. Daripada membeli baru, masyarakat tentu lebih memilih untuk menyewanya saja.

Oleh karena itu, aAda bisa mencoba peruntungan di bisnis ini. Meskipun membutuhkan modal yang cukup besar di awal, mengingat pakaian-pakaian ini akan selalu disewa, maka tak ada salahnya dicoba. Misalnya, sewa pakaian pengantin, sewa pakaian adat untuk anak-anak, dan sewa pakaian lainnya.

12. Make-Up Artist (MUA)

Salah satu skill yang diminati akhir-akhir ini adalah make-up. Banyak yang mencoba menguasai keahlian ini untuk diri sendiri, atau orang lain. Jika Anda menggemari dunia kosmetik, maka make up artist bisa jadi bisnis yang dapat dijajal tahun ini.

Hampir semua perempuan ingin tampil cantik di momen-momen tertentu. Namun, tak semuanya pandai bersolek. Oleh karena itu, jasa MUA menjadi usaha yang menjanjikan!

Tidak hanya acara-acara besar seperti pernikahan, lamaran, atau wisuda. Kini banyak yang menggunakan jasa MUA untuk acara-acara yang lebih sederhana, seperti acara ulang tahun, reuni, dan lainnya. 

13. Laundry Sepatu

Usaha yang menjanjikan ini hanya butuh modal sekitar Rp2jutaan saja untuk membeli alat dan produk pembersih sepatu. Hal terpenting yang harus dikuasai adalah cara membersihkan sepatu, serta menjaga bentuk dan keawetannya. 

Saat ini, banyak penggemar sneakers yang lebih memercayakan sepatu mereka untuk dibersihkan di tempat laundry sepatu apalagi sepatu dengan harga mahal, agar dapat dicuci tanpa khawatir merusak sepatu.

14. Paket Internet

Kebutuhan kuota internet untuk berselancar di dunia maya semakin tinggi. Terlebih bagi anak-anak yang gemar bermain game online maupun sedang sekolah online. Kuota yang disediakan provider tentu terbatas, belum lagi sinyal yang kadang tak stabil.

Hal inilah yang bisa Anda jadikan peluang. Cukup bermodal wifi dan tempat yang nyaman. Bahkan, halaman yang luas atau joglo sudah cukup bagi anak-anak yang ingin menggunakan wifi.

Untuk memulai usaha ini, cukup ber password wifi harian dan berikan pada penyewa yang ingin menggunakan internet. Di hari berikutnya, Anda harus mengganti password agar mereka kembali berlangganan. Patoklah tarif yang sesuai dengan kantong pelajar atau kondisi ekonomi di daerah Anda.

15. Usaha Frozen Food

Bisnis frozen food saat ini juga bisa diandalkan untuk menambah penghasilan baru. Semakin banyak kebutuhan akan bahan baku makanan yang simpel alias tinggal masak, membuat bisnis frozen food semakin diminati.

Masyarakat saat ini cenderung menyukai hal-hal praktis dan tak menghabiskan waktu. Tidak perlu modal yang besar untuk memulai, Anda bisa membuka usaha frozen food di rumah dengan mendaftar sebagai agen terlebih dahulu.

16. Hampers

Pandemi memaksa kita semua untuk menahan keinginan bertatap muka dengan teman atau keluarga terdekat. Bahkan, perayaan seperti Lebaran atau Natal yang jadi ajang silaturahmi kini hanya bisa dilakukan online.

Oleh karena itu, bisnis hampers turut menjadi usaha yang menjanjikan. Hampers dapat menjadi salah satu bentuk hadiah yang dapat diandalkan sebagai cara untuk tetap menjaga hubungan baik dengan teman, keluarga, atau kolega bisnis.

Tidak hanya digunakan di hari-hari besar keagamaan saja. Hampers juga lazim dikirimkan di momen-momen penting seseorang, seperti lahiran, kelulusan, hingga pernikahan.

Anda bisa menjalankan bisnis hampers makanan, pakaian, kerudung, dan masih banyak lagi. Hal yang terpenting adalah buat tampilan hampers semenarik dan secantik mungkin.

17. Handmade

Ide bisnis online lain yang bisa Anda coba adalah menjual barang-barang buatan tangan, alias handmade. Barang yang unik dan tak banyak beredar menjadi nilai plus untuk mengembangkan bisnis ini.

Banyak produk yang bisa Anda jajal, seperti tas anyaman, gelang, hiasan dinding, dan masih banyak lagi. Semakin unik produk yang dibuat tentu semakin besar peluang Anda untuk mengembangkan bisnis.

18. Jasa Penginapan

Jasa penginapan bisa menjadi daya tarik bagi wisatawan yang ingin menginap di pedesaan. Jika daerah Anda memiliki destinasi wisata yang cenderung baru dan menarik, misalnya menawarkan keasrian pemandangan pedesaan, maka peluang satu ini bisa menjadi usaha yang menjanjikan.

19. Menjual Bibit Tanaman

Banyaknya waktu yang dihabiskan di rumah membuat munculnya sejumlah hobi atau kegemaran yang sedang tren. Salah satunya adalah berkebun. Dengan memanfaat halaman atau teras rumah, banyak orang yang mulai menanam tanaman hias, atau sayuran untuk dikonsumsi sehari-hari.

Peluang ini dapat Anda manfaatkan dengan menjual berbagai bibit tanaman. Anda bisa menjualnya secara online. Agar semakin menarik pelanggan, sertakan juga tutorial menanam bibit dan tips merawat tanaman agar tumbuh sehat.

20. Agen Pengiriman Barang

Merasa tidak cocok berjualan? Mungkin usaha satu ini bisa menjadi pilihan Anda. Agen pengiriman barang turut menjadi usaha yang menjanjikan di tahun ini. Pasalnya, semakin banyak bisnis rumahan yang muncul, bahkan sampai ke desa-desa. Namun sayangnya belum semua daerah memiliki cabang perusahaan pengiriman barang.

Oleh karena itu, Anda bisa memanfaatkan situasi ini dengan menjadi agen pengiriman barang. Bisnis agen pengiriman barang ini bisa Anda mulai dengan mengikuti program kemitraan bersama perusahaan jasa pengiriman seperti J&T, Sicepat, Anteraja, dan lainnya.

Itulah daftar usaha yang menjanjikan untuk Anda coba di tahun 2022 ini. hal terpenting yang harus diperhatikan sebelum memulai adalah pastikan Anda sudah memahami potensi pasar.

Agar usaha berjalan baik dan menyenangkan, sesuaikan bidang usaha dengan passion atau hal yang disukai. Terakhir, jangan lupa untuk tetap gigih dan konsisten dalam menjalankannya.

Bagi Anda yang lebih tertarik dan ingin fokus dengan bisnis digital, Rumahweb juga sudah merangkumnya berbagai peluang bisnisnya untuk Anda di artikel berikut ini 10 Bisnis DIgital Paling Menjanjikan. Selamat mencoba!

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 4.7 / 5. Vote count: 3

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

Dedicated Server

Hairum Fellayati

Scrolling, Writing and Editing

banner Pop Up - Hosting 99K