Podcast adalah sebuah konten audio yang bisa dimanfaatkan sebagai salah satu usaha memasarkan bisnis. Seperti yang telah dibahas pada artikel sebelumnya, podcast memiliki manfaat bagi bisnis bila dimanfaatkan dengan baik. Beberapa di antaranya, ialah meningkatkan kepercayaan audiens dan mengasah skill public speaking bagi pengelolanya.
Sebelum memutuskan untuk membuat kontennya, ada baiknya Anda pun perlu mengetahui kekurangan dan kelebihan podcast dalam kegiatan pemasaran bisnis.
Kelebihan Podcast:
1. Lebih mudah menjangkau Millennial dan Gen Z
Pendengarnya rata-rata masih berusia muda, yang masuk dalam rentang usia Milenial dan Gen Z. Apabila konsumen yang Anda coba sasar berasal dari demografi ini, cara ini bisa menjadi pilihan. Podcast yang informatif dan menarik dapat meningkatkan brand awareness di kalangan Milenial dan Gen Z.
2. Pendengar podcast masih terus bertambah
Tren konsumsi ini masih terus bertambah dari tahun ke tahun. Layanan streaming musik Spotify menyebutkan adanya peningkatan jumlah pendengar pada akhir tahun 2019 sebanyak nyaris dua kali lipat dibandingkan dengan yang tercatat pada awal tahun 2018.
3. Dapat diakses secara fleksibel
Podcast dapat didengarkan baik di kendaraan pribadi maupun umum, ketika berolahraga, melakukan pekerjaan rumah, atau sambil bersantai di akhir pekan. Pendengar cukup memutar audio di platform yang tersedia, misalnya Spotify atau SoundCloud.
Kekurangan Podcast:
1. Membutuhkan waktu produksi yang lama
Dibandingkan dengan menulis blog, podcast membutuhkan waktu produksi yang relatif lebih lama. Proses pembuatan dimulai dengan melakukan brainstorming, mencari pembicara yang sesuai, melakukan perekaman, dan pengeditan sebelum akhirnya konten dapat diunggah.
2. Terpaku Pada Jadwal
Podcast yang baik diterbitkan sesuai dengan jadwal yang rutin, seperti satu minggu sekali, atau satu bulan sekali. Artinya, jika memutuskan untuk membuat konten, Anda harus sudah siap dengan konsekuensi tertib pada jadwal yang ditetapkan. Di samping itu, Anda pun harus matang mempersiapkan waktu dan sumber daya manusia untuk pembuatan konten setiap bulannya.
3. Memakan lebih banyak budget
Selain menginvestasikan waktu, Anda juga harus mempersiapkan biaya untuk alat penunjang yang dibutuhkan untuk proses produksi dan post-produksi. Alat-alat paling dasar yang diperlukan, antara lain alat perekam, headphone, PC/Laptop untuk editing, dan sebagainya. Meskipun tidak harus membeli, namun alat-alat tersebut umumnya tidak lumrah dimiliki oleh orang awan, sehingga paling tidak Anda harus mempersiapkan biaya untuk sewa atau peminjaman.
Podcast merupakan salah satu konten yang mulai dilirik oleh berbagai lini bisnis untuk membantu meningkatkan brand awareness. Dengan pertimbangan kelebihan dan kekurangan podcast ini, Anda jadi bisa mengukur seberapa besar usaha yang akan dikeluarkan dibandingkan dengan hasil yang mungkin didapatkan.
Hal lain yang perlu diperhatikan agar dapat memanfaatkan konten secara maksimal adalah dengan mengetahui siapa target audiens Anda, apa yang ingin mereka ketahui, dan bagaimana kecenderungan mereka mengakses suatu konten.