Rumahweb Blog
Banner - Cara Menghasilkan Uang dari HP Paling Mudah

Cara Menghasilkan Uang dari HP Paling Mudah

Cara menghasilkan uang dari HP bukanlah hal yang sulit jika Anda paham bagaimana triknya. Tak dimungkiri bahwa di era sekarang ini semua orang tidak lepas dari teknologi, itulah mengapa cara mendapatkan cuan dari HP memiliki peluang yang bagus. 

Anda yang ingin mendapatkan pemasukan tambahan bisa memanfaatkan ponsel pintar sebagai penghasil cuan terbaik.

Adanya internet tak hanya memberikan informasi yang ingin Anda ketahui tetapi juga mampu menjadi sarana untuk mendatangkan uang.

Anda tidak perlu berpikir bahwa cara dapat uang dari HP harus menggunakan smartphone yang canggih. Hal yang paling  penting dalam memanfaatkan ponsel pintar sebagai media penghasil uang adalah seberapa aktif Anda memanfaatkannya.

Bagaimana Cara Menghasilkan Uang Dari HP?

Anda yang ingin tahu bagaimana cara dapat uang dari HP, silakan simak artikel berikut:

1. Affiliate Marketing

Salah satu cara dapat uang dari HP adalah dengan mendaftar sebagai Affiliate Marketing. Cara kerjanya juga sangat mudah dan bisa dilakukan memakai handphone.

Pindah Hosting ke Rumahweb Gratis

Anda tinggal share link produk, dan jika ada yang membeli dari link tersebut, maka Anda akan mendapatkan komisi. 

2. Survei Online Berbayar

Anda yang tertarik mendapatkan uang dari HP dengan mudah tentunya harus mencoba cara yang satu ini. Anda akan mendapatkan uang setelah mengisi form ulasan atau pendapat mengenai suatu produk maupun topik yang sudah ditentukan. 

Mengikuti survei online juga tidak perlu modal, karena Anda cukup memanfaatkan HP untuk mengunduh aplikasinya.

3. Dropshipper

Cara dapat uang dari HP selanjutnya adalah dengan menjadi dropshipper. Dapat dikatakan bahwa bisnis ini paling mudah dilakukan karena Anda cukup menjual produk yang dibuat oleh pihak lain tanpa harus menyetok produk.

Jika produknya laku, maka produsen lah yang mengirimkan barangnya. Bisnis ini bisa dikerjakan kapan saja dan di mana saja, meski hanya  modal HP saja. 

Baca juga: Apa itu Dropshipping? Bagaimana Cara Menjadi Dropshipper? 

4. Admin Media Sosial

Posisi admin media sosial akan selalu dibutuhkan, sehingga Anda pun juga bisa mencobanya. Sekarang in banyak brand-brand baru yang membutuhkan jasa admin untuk media sosial mereka. 

Bagi Anda yang memiliki skill komunikasi yang bagus, teliti, dan rajin bisa mencoba posisi ini. Sistem kerjanya juga bisa dilakukan di mana saja, hanya dengan modal handphone

5. Kontributor Foto dan Video

Menjadi kontributor foto hingga video juga merupakan salah satu cara dapat uang dari HP yang mudah dilakukan. Kini fotografi tak hanya dijadikan sebagai hobi, tetapi bisa membantu Anda mendapatkan uang tambahan ketika menekuninya. 

Anda bisa menjual hasilnya di beberapa platform, seperti iStockphoto, Freepik, Shutterstock, dan masih banyak lagi.

6. Membaca Artikel

Anda pasti heran, bagaimana bisa membaca saja bisa dapat uang? Jawabannya tentu bisa. Anda bisa mengunduh aplikasi seperti NewsPie, BacaPlus, dan banyak aplikasi pendukung lainnya. 

Caranya pun mudah, Anda cukup menjalankan misi tertentu dengan membaca artikel tersebut. Cocok bagi Anda yang memiliki hobi membaca. 

7. Membuka Jastip

Jastip atau layanan jasa penitipan barang juga menjadi cara mudah menghasilkan uang lewat HP. Banyak orang yang ingin membeli barang-barang namun terkendala waktu. 

Cara ini bisa Anda manfaatkan sembari jalan-jalan atau liburan. Cukup pasarkan lewat media sosial saja, semakin banyak yang titip, maka uang yang Anda dapatkan akan semakin banyak. 

8. Tutor Online

Cara dapat uang dari HP juga bisa Anda dapatkan dari tutor online. Zaman sekarang memang semua jadi serba mudah. Mengajar tidak harus bertemu secara langsung, dan bisa dilakukan secara online. 

Hal ini tentu menjadi peluang bagi Anda yang ingin lebih berhemat, sehingga tidak perlu pergi mengajar ke lokasi yang diminta.

9. Joki Game Online

Tak perlu heran jika sekarang ini banyak orang yang betah main game online hingga berjam-jam. 

Peluang ini dapat dimanfaatkan dengan menjadi joki. Tugasnya sangat mudah, Anda hanya perlu memainkan game dari akun pengguna hingga menyepakati menyepakati target yang diinginkan. 

Hasil yang didapat juga lumayan besar,  karena semakin berat targetnya, maka semakin besar pula tarif yang dapat Anda pasang.

10. Jasa Input Captcha

Kemajuan teknologi sekarang ini semakin memudahkan cara Anda menghasilkan uang dari HP, salah satunya dengan jasa input Captcha. Mengisi Captcha ini juga bisa Anda lakukan melalui HP.

Cukup mengunduh aplikasinya, kemudian Anda  bisa langsung memasukkan Captcha. Semakin banyak yang Anda input, maka kemungkinan mendapatkan uang pun juga lebih cepat. 

11. Membangun Channel YouTube

Smartphone juga bisa Anda manfaatkan untuk membangun channel YouTube. Kualitas video pada ponsel pintar sekarang ini sudah sangat bagus, sehingga Anda bisa membuat video ciamik untuk channel Anda. 

Anda juga bisa memanfaatkan berbagai aplikasi edit video agar video Anda menjadi lebih menarik. Jangan lupa untuk konsisten upload video, ya!

Keuntungan bisa didapatkan dari Google Adsense. Semakin bagus konten dan semakin banyak pengunjung, maka pendapatan dari Adsense lebih cepat cair. 

Sebagai catatan, google adsense hanya bisa diakses setelah punya minimal 1.000 subscriber & 4000 watch hours.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Uang dari Internet

12. Menjadi Streamer Games

Menjadi streamer di game populer, seperti PUBG Mobile dan Mobile Legend merupakan cara paling mudah dapat uang dari HP tanpa modal. Anda cukup melakukan streaming di media sosial, seperti Youtube maupun Facebook. 

Cara dapat uangnya juga sangat mudah. Salah satunya, dari hadiah para penonton yang menyaksikan streaming tersebut. Maka dari itu Anda harus bisa menciptakan konten yang menarik dan memiliki ciri khas, sehingga viewer pun betah menikmati konten Anda.

13. Pengisi Suara

Profesi ini juga sangat digemari dan merupakan cara dapat uang dari HP paling banyak dicari. Hal ini karena banyak akun-akun yang mencari talent untuk keperluan channel YouTube, Podcast, dan peran tertentu. 

Meski hanya berbicara, namun Anda harus memiliki kualitas suara yang enak didengar.

14. Virtual Assistant

Menjadi asisten virtual tentu memiliki beberapa tugas seperti mengatur dan membalas  email masuk, membantu riset, input data, menghadiri rapat secara online, dan masih banyak tugas lainnya. 

Namun pekerjaan ini bisa dilakukan di mana saja sehingga cocok bagi Anda yang ingin mencari cara dapat uang dari HP.

15. Membuka Paid Promote

Jasa paid promote (promosi berbayar) di media sosial sangatlah familier. Hal ini karena media sosial sudah menjadi platform yang paling berpengaruh di era sekarang. 

Popularitas jasa ini juga bisa menjadi peluang bagi Anda yang ingin dapat uang dari HP dengan cara yang cukup mudah. Terbuka bagi siapa saja, yang penting selalu aktif di media sosial dan memiliki followers ribuan.  

Meskipun cara dapat uang dari HP sangatlah mudah, namun Anda juga perlu waspada dengan website atau platform yang mencurigakan. Ada baiknya mencari informasi terlebih dahulu.

Bisa dibilang, zaman sekarang mendapatkan uang begitu mudah, tinggal bagaimana Anda mendapatkan peluang tersebut.

Anda juga bisa memanfaatkan website sebagai sarana portfolio yang nantinya mampu membantu Anda mendapatkan penghasilan tambahan. Tidak perlu khawatir jika tidak bisa membuat website, karena Anda bisa memesan jasa pembuatan website di Rumahweb.

Itulah beberapa cara dapat uang dari HP yang bisa Anda coba. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba! 

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 5 / 5. Vote count: 1

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

VPS Alibaba

Ananta Fitriyani Prihatiningrum

banner Pop Up - Hosting 99K