Pada panduan ini, kami akan melanjutkan artikel tentang Neuromarketing. Bagi anda yang belum membaca pengertian dan Application of Neuromarketing step 2, silahkan untuk mempelajarinya terlebih dahulu agar anda lebih memahami pengaplikasian Neuromarketing pada step 3.
Nah, seperti yang dijelaskan di dua artikel sebelumnya, ada beberapa trik yang perlu Anda ketahui dari neuromarketing. Trik yang satu ini terbilang cukup sederhana tapi juga memberikan dampak besar bagi bisnis Anda.
Brand dan produk merupakan dua hal yang tentu tidak dapat dipisahkan. Dua hal ini tentu terlihat komersil apabila kita tidak memberikan sentuhan personal ata sentuhan manusia di dalamnya.
Memanusiakan Brand
Tentu bukan hal yang sulit asalkan penyampaian secara visual didukung oleh channel komunikasi yang sesuai. Memanusiakan brand bisa dilakukan secara sederhana dengan menambahkan gambar individu atau grup di website, social media ataupun ads atau iklan.
Foto individu atau grup tentu menampilkan ekspresi wajah yang menggambarkan perasaan tertentu. Ekspresi wajah dari individu atau grup manusia secara psikis dapat membangkitkan perasaan yang sama yang dapat dibawa oleh produk maupun service yang Anda tawarkan kepada pelanggan.
Jadi, mau mulai dari mana? Yuk, mulai pelajari dan aplikasikan trik-trik dari neuromarketing dari Rumahweb agar mendapatkan hasil yang anda inginkan!