Rumahweb Blog
banner - Apa Itu PPh 23

Apa Itu PPh 23? Pengertian dan Cara Menghitungnya

Dalam artikel ini, kami akan mengulas secara detail tentang apa itu PPh 23 hingga cara menghitungnya. Simak informasi berikut ini:

Apa Itu PPh 23? 

PPh 23 adalah pajak yang dikenakan atas transaksi pembelian jasa yang dibayarkan oleh pelanggan Rumahweb. Pemotongan PPh 23 dilakukan oleh pihak pelanggan Rumahweb sebesar 2% dari Harga Jual.

Bagaimana Prosedur Melakukan Pemotongan PPh 23? 

Jika pelanggan Rumahweb akan melakukan pemotongan PPh 23 atas transaksi yang dibayarkan, maka dapat melakukan cara berikut ini :

  1. Konfirmasi pemotongan PPh 23 dengan mengirimkan email ke [email protected] 
  2. Pemotongan PPh 23 bisa dilakukan ketika sebelum dibayarkan (status invoice unpaid) atau setelah invoice dibayarkan (status invoice paid) :
  • Bagi pelanggan yang sudah bayar dengan memotong PPh 23, maka pelanggan dapat mengirimkan bukti transfer dan e-Bupot PPh 23.
  • Bagi pelanggan yang sudah bayar secara penuh di awal, maka Anda dapat mengajukan refund PPh 23 dan wajib melampirkan e-Bupot PPh 23.

Pengajuan refund PPh 23 hanya dapat dilakukan pada tahun yang sama dengan pembayaran

Syarat Dokumen e-Bupot PPh 23

  1. Masa Pajak harus sesuai dengan masa pajak e-Faktur.
  2. Identitas wajib pajak yang dipotong menggunakan NPWP atas nama CV Rumahweb Indonesia.
  3. Kode objek pajak yang digunakan adalah 24-104-27 untuk objek pajak Jasa Penyimpanan, Pengolahan dan/atau Penyaluran Data, Informasi, dan/atau Program.
  4. DPP yang digunakan sebesar Harga Jual
  5. Dokumen yang digunakan sebagai dasar pemotongan adalah :
    1. Jika menggunakan faktur pajak sebagai dasar pemotongan, silahkan pilih jenis dokumen Faktur Pajak dan nomor dokumen diisi dengan nomor faktur pajak.
    2. Jika menggunakan invoice sebagai dasar pemotongan, silahkan pilih jenis dokumen Dokumen Lainnya dan nomor dokumen diisi dengan nomor invoice.

Dokumen e-Bupot PPh 23 Tidak Valid atau Tidak Dikirim 

Jika pelanggan tidak mengirimkan dokumen e-Bupot PPh 23 yang valid sesuai dengan point Syarat Dokumen e-Bupot PPh 23 maka aktivasi layanan tidak akan diproses sampai dengan dilakukan pelunasan kekurangan pembayaran.

Promo Hosting Murah Rumahweb

Bermanfaatkah Artikel Ini?

Klik bintang 5 untuk rating!

Rating rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

Belum ada vote hingga saat ini!

Kami mohon maaf artikel ini kurang berguna untuk Anda!

Mari kita perbaiki artikel ini!

Beri tahu kami bagaimana kami dapat meningkatkan artikel ini?

VPS Alibaba

Rumahweb Indonesia

banner pop up - VPS Indonesia